Home / Program / Edukasi / Aspek Sehat Puasa di Bulan Ramadhan Vol.2: Tips Mengkonsumsi Obat Selama Bulan Puasa

Aspek Sehat Puasa di Bulan Ramadhan Vol.2: Tips Mengkonsumsi Obat Selama Bulan Puasa

BELLASALAMFM.COM Rabu, 27 Maret 2024/16 Ramadhan 1445 H, masih di momen Ramadhan, Radio Bellasalam Tasikmalaya kembali menggelar talkshow interaktif bersama narasumber dari Dosen Fakultas Farmasi Universitas BTH Tasikmalaya yakni apt. Ilham Alifiar, M.Farm. Ada pun acara ini berlangsung dalam program Bellasalam Indo Pop Edisi Tasik Cerdas bersama Salma Shofaroh S.Sos. M.Pd. selaku penyiarnya.

Ramadhan merupakan momen dimana semua umat muslim menjalankan kewajiban Puasanya selama satu bulan penuh. Di bulan ini, umat muslim harus memiliki kesiapan tubuh yang sehat dan juga kuat untuk menjalankannya. Akan tetapi, bagi beberapa orang yang sedang sakit atau dalam pengobatan, memerlukan persiapan juga khususnya dalam hal mengkonsumsi obat-obatan yang harus tetap diminum selama berpuasa.

Lalu bagaimana tips bagi orang yang sakit dan sedang menjalankan ibadah puasa agar bisa tetap menjalani pengobatan dengan minum obat?

Dalam bincang interaktif dengan narasumber yakni apt. Ilham Alifiar, M.Farm. sebagai Dosen Fakultas Farmasi Universitas BTH Tasikmalaya menjawab. Umumnya sakit pasti membutuhkan obat. Obat bisa menjadi penyembuh atau mengurangi gejala sakit, dan memperbaiki secara fisik juga. Maka dari itu saat puasa pun orang yang sakit umumnya harus tetap mengkonsumsi obat.

apt. Ilham Alifiar, M.Farm.

Caranya adalah penggunaaan atau konsumsi obat ketika puasa harus dimodifikasi misalnya yang harus diminum 3×1 hari, bisa dirubah menjadi saat buka dan saat imsak. Kemudian satu kalinya lagi bisa ambil di jam pertengahannya yakni sekitar jam 11-12 malam. Berbeda bagi yang kronis bisa menyesuaikan dengan kebutuhan kewajiban meminum obat disesuaikan dengan konsultasi bersama dokter yang memberikan resepnya. 

Namun, bagi orang yang sedang sakit ginjal, pengobatannya berbeda, yakni dilihat dari dosis yang diberikan, biasanya dokter yang akan menyesuaikan dosisnya sesuai dengan kondisi ginjal orang tersebut.

Akan tetapi, yang harus jadi perhatian juga adalah konsumsi obat atau suplemen berlebihan pun tidak disarankan khususnya jika tidak sesuai resep dokter. Misalnya konsumsi atau suntik Vitamin C. Vitamin C, ketika tidak terpakai akan dikeluarkan bersama urin, tapi biasanya ketika dikeluarkan melalui urin, ia mengajak zat lain dari tubuh yakni kalsium, padahal kalsium yang sering terbawa urin akan menyebabkan osteoporosis lebih cepat.

Maka dari itu, pentingnya untuk selalu menjaga kesehatan agar ibadah puasa bisa berjalan dengan lancar. Kunci sehat selama puasa salah satunya adalah minum suplemen, vitamin yang disesuaikan dengan kondisi dan kebutuhan tubuh, agar puasanya tetap kuat dan sehat. Salah satunya adalah seperti mengkonsumsi Susu Kuda Sumbawa 165 yang dijual di Radio Bellasalam Tasikmalaya. Disarankan dikonsumsi saat Sahur. Sebab susu biasanya membuat perut lebih kenyang. (MR)

Susu Kuda Sumbawa 165

Check Also

Flu, Penyakit Yang Sering Muncul Di Musim Pancaroba

BELLASALAMFM.COM Rabu, 25 September 2024, Radio Bellasalam Tasikmalaya kembali menggelar talkshow interaktif bersama narasumber dari …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *